- Hati-hati dalam menggunakan merestore data. Pastikan jika merestore data adalah hasil dari BACKUP data terakhir yang di sinkronkan (dalam hal ini adalah SUKSES SINKRON). Karena jika adalah hasil dari backup sebelum sinkronisasi menyebabkan data KONFLIK. Jika tidak ada data / tidak mempunyai backup terakhir sinkronisasi, solusi yang diberikan adalah melakukan GENERATE PREFILL. Mintalah Generate Prefill kepada KKDATADIK di Kabupaten Anda atau kepada Tim Pengembang Aplikasi Dapodikdas Pusat.
- Sebelum melakukan sinkronisasi silahkan update log sinkronisasi terlebih dahulu. Tujuan dari Update log sinkronisasi adalah untuk MENGUPDATE SCRIPT sinkronisasi di server, secara otomatis tanpa perlu distribusi Pacth. Misalnya ketika ada perbaikan program sync maka akan secara otomatis terupdate
- Server sedang sibuk artinya dalam waktu bersamaan melayani 1000 client. Solusi yang di tawarkan adalah tunggu dan sinkron ulang.
- Untuk pergantian operator cara yang di lakukan adalah yang pertama yaitu Ganti Prefill lama dengan yang baru, kemudian lalukan REGISTRASI ULANG pada aplikasi dapodikdas anda.
- Apabila sudah merubah data dan melakukan sinkronisasi, setelah satu jam cek di progress pengiriman. Kalau data sudah benar tunggu aja perubahan data di info PTK tersebut. Istilah kerennya sekarang di kalangan Operator Sekolah adalah Wait and See
- Untuk proses sinkronisasi sekarang sudah ada jadwal yang di tentukan. Patuhi dan laksanakan sesuai dengan jadwal yang ada, jadi gak perlu begadang lagi buat melakukan sinkronisasi.Untuk lebih jelasnya mengenai jadwal sinkronisasi untuk saat ini dapat dilihat pada gambar di bawah ini update tanggal 20/04/2014 dari Tim Pengembang Aplikasi Dapodikdas Bpk. Yusuf Rokhmat
Demikian tips yang bisa saya bagikan teman-teman operator semua. Semoga bermanfaat.
Creatif By : http://dhinata28.blogspot.com/ |Dhinata 28
Terimah Kasih telah membaca artikelSOLUSI PERMASALAHAN DAPODIK. Yang ditulis oleh http://dhinata28.blogspot.com/ .Pada Tanggal 23 Apr 2014. Jika anda ingin sebarluaskan artikel ini, mohon sertakan sumber link asli. Kritik dan saran dapat anda sampaikan melalui kotak komentar. Terimakasih
0 komentar:
Post a Comment