Dapodikdas

Sistem pendataan skala nasional yang terpadu, dan merupakan sumber data utama pendidikan nasional

Dapodikmen

Aplikasi dapodikmen merupakan perkembangan dari aplikasi PAS, Dapodikmen bukan aplikasi baru yang mengharuskan operator sekolah mendata ulang data data sekolah, namun melengkapi data PAS yang menyesuaikan dengan struktur data Dapodikmen. Dengan tujuan medapatkan data yang akurat dan lengkap dengan aplikasi dapodikmen

Padamu Negeri

Layanan SIAP PADAMU NEGERI merupakan sistem transaksi online yang dibangun menggunakan platform SIAP Online khususnya Edisi Gratis(Bebas Biaya) untuk mendukung program Pemetaan Mutu Pendidikan Nasional.Layanan ini terselenggara hasil kerjasama antara BPSDMPK-PMP Kemdikbuddengan PT. Telkom Indonesia (SIAP Online)

PDSP

Pusat Data dan Statistik Pendidikan (PDSP) bertugas melaksanakan pengelolaan data dan statistik pendidikan kementerian pendidikan dan Kebudayaan

NISN

Nomor Induk Siswa Nasional (NISN) adalah sistem pendataan siswa skala nasional dengan memberikan kode identitas yang bersifat unik, tunggal dan berlaku seumur hidup kepada seluruh siswa Indonesia pada jenjang pendidikan dasar dan menengah, serta dapat dimanfaatkan juga pada jenjang pendidikan tinggi

29 Apr 2014

Fungsi dari Generate Prefill


         

          Generate Prefill adalah pengambilan data terakhir di synch yang diterima Server sehingga jika ingin mengambil data tersebut akibat :
  1. PC/LAptop Hilang atau Rusak
  2. Database di lokal di rasa hancur atau kacau
  3. Tidak bisa di Backup baik Lokal maupun menggunakan DH
  4. Hal-hal lain yang di karenakan sehingga dibutuhkan Generate
         Jadi jika memang permasalahan yang ke-3 itu terjadi maka silahkan untuk menggunakan Generate Prefil. Ingat Generate Prefil itu beda dengan BSD ketika di katakan BSD sudah berhasil dan sudah benar dalam LTD (Cek Info PTK) bukan Berarti hasil Generate akan sama, karena tidak ada kaitan dengan Server Dapodik, sehingga akan terjadi kembali tidak sesuai dengan yang telah dikirim melalui BSD, "KECUALI temen temen telah melakukan Synch sempurna kemudian baru lakukan BSD" maka kemungkinan akan sama dengan hasil terakhirnya.

           Ingat BSD Bukan Synch, jadi jika belum lakukan Synch saat pengiriman BSD dipastikan data akan tidak sama dengan yang ada di aplikasi itu dan perlu diingat :
  1. Lakukan Backup dahulu sebelum Patching 207 !!!
  2. Bijaklah ketika meminta Generate di sesuaikan dengan kebutuhannya
  3. Pahami tujuan Generate sehingga temen-temen mengetahui jika ada masalah jika terjadi perbedaan, bukan karena telah mengirim BSD kemudian data sudah fix, sebab temen temen belum lakukan sycnh sempurna
         Setiap apa yang dilakukan kita hanyalah untuk memberikan kemudahan tetapi kemudahan yang kami berikan bukan berarti temen-temen kembali memikirkan Resiko yang terjadi kemudian, demikian kami infromasikan. Mudah-mudahan temen-temen paham dan siap memperhatikan apa yang akan kawan-kawan lakukan ketika melakukan permintaan Generate Prefil.

Terima Kasih

27 Apr 2014

Sukses Sinkronisasi Pacth 207c


       Setelah di keluarkannya pacth 207c oleh Tim Pengembang Aplikasi Dapodikdas, maka tiba saatnya para operator untuk mengupgrade versi aplikasinya yang semula masih menggunakan versi 206 yang sudah expired untuk di ganti menggunakan aplikasi dapodikdas versi 207c. Setelah melakukan proses instalasi software pacth tersebut, maka langkah selanjutnya yang dilakuan oleh operator adalah melakukan proses sinkronisasi dengan tujuan untuk mengupdate data sekolah, baik itu data PTK, Peserta Didik, Pembelajaran dan lain sebagainya untuk di aktifkan di bulan april ini.
     Siapa yang tidak menginginkan untuk sukses sinkron, semua operator pasti menginginkannya, tidak terkecuali saya sendiri sebagai operator sekolah. Tulisan ini lahir bukan di sengaja apalagi pengen cari popularitas, akan tetapi semata-mata untuk membantu rekan operator semuanya. Saya mengamati dan mengambil sample beberapa laptop yang sudah terinstal aplikasi dapodikdas milik sekolah lain yang kebetulan secara bersamaan di lakukan sinkron dengan sekolah lain (dalam hal ini adalah kawan-kawan OPS Kecamatan Bayan Kabupaten Lombok Utara). Perbedaan ini tampak dari hal-hal yang di temui pada proses sinkronisasi, adapun hal yang di maksud yaitu :
1. Ada yang tidak bisa melakukan UPDATE VERSI SINKRONISASI,
2. Ada yang internetnya DISCONNECTED padahal Modem keadaan always ON
3. Ada yang tampilan sinkronisasinya BLANK (Putih)padahal sudah menekan tombol ctrl + f5
4. Ada yang sudah sinkron tiba-tiba sinkron berhenti di tengah jalan karena jalur internet terputus.
       Dari beberapa permasalahan di atas, saya mencoba membandingkan dengan aplikasi yang terinstal di laptop saya dan hasilnya he..he (sombong dikit), saya tidak mengalami kendala seperti permasalah di atas. Setelah saya tanya mendapat sms/telpon/bahkan inbox di facebook dan melihat sendiri hasil dari kawan-kawan yang datang ke rumah. Dapat saya simpulkan dari permasalahan di atas bahwa akar dari permasalahan ini adalah KESEHATAN dan PERANGKAT PENDUKUNG yang terinstal di laptop itu sendiri. Laptop/komputer yang tidak terlindungi alias gak punya anti virus, meskipun punya anti virus tapi ndak pernah di update juga menjadi titik permasalahan dalam proses sinkronisasi ini, Junk File atau file sampah yang sudah menumpuk dari OS yang terinstal di laptop juga turut menyumbang dalam gagalnya setiap proses yang terkait dengan masalah sinkronisai ini, dan yang paling klasik di antara permasalahan di atas adalah para kawan operator lupa membersihkan HISTORY (riwayat penjelajahan) di browser utamanya example History di browser Google Chrome yang notabene merupakan browser utama untuk kegiatan Dapodik ini.
      Oke tanpa banyak bicara lagi, berikut ini saya akan memberikan beberapa tips untuk mengatasi permasalahan di atas. Bukan bermaksud untuk mempromosikan sebuah software, tapi alangkah baiknya kalau kita mau mencobanya bagi kawan-kawan OPS yang berminat, dari sekian banyak Registry Cleaner yang ada di Internet, Ccleaner inilah yang paling baik di gunakan, selain tidak memberatkan kinerja komputer kita, aplikasi ini juga mudah di gunakan, bahkan bagi kita yang baru mengenal komputer sekalipun dapat menggunakan aplikasi ini karena penggunaannya yang user friendly. Nah apakah aplikasi yang saya maksud itu dia adalah Ccleaner, sebuah aplikasi kecil tapi sangat membantu kita untuk memperbaiki setiap crash yang terjadi pada OS kita, baik itu dari segi Sistem Operasi maupun dalam membersihkan history/riwayat penjelajahan kita selama browsing.
Berikut ini adalah tutorial untuk menggunakan aplikasi ini, Saya anggap kawan-kawan sudah mendownload aplikasi ini, kalau belum silahkan bisa kawan-kawan download di situs resminya di sini dan instal seperti biasa.
1. Buka aplikasi tersebut dengan cara klik ganda di icon Ccleaner di desktop. Setelah terbuka maka kawan-kawan akan menjumpai tampilan seperti di bawah ini. lihat Urutan dari penggunaan aplikasi ini. 



Hal yang pertama kita lakukan adalah membersihkan windows kita, caranya klik Tombol Kuas di samping (Kotak Merah) kemudian kita pilih Tombol Windows, maka secara otomatis akan muncul tampilan sistem operasi kita, dan pastikan semua kotak yang ada sudah di centang, setelah semua itu kita lakukan, maka langkah selanjutnya adalah melakukan analisa terhadap sistem operasi di laptop/pc kita dengan menekan tombol ANALYZE, setelah kita menekan tombol tersebut biarkan aplikasi berjalan untuk menganalisa komputer kita sampai dengan 100 %. Maka Setelah 100% aplikasi akan menampilkan apa saja sistem yang bermasalah di laptop kita (lihat kotak warna hijau) itulah aplikasi yang bermasalah di laptop kita. Untuk membersihkannya kita cukup menekan tombol RUN CLEANER, dan tunggu proses sampai sistem yang bermasalah (dalam kotak hijau) hilang semuanya, jika belum ulangi langkah di atas sampai semuanya benar-benar bersih.

 
2. Langkah kedua setelah kita membersihkan windows kita, langkah selanjutnya yang harus kita lakukan adalah membersihkan Aplikasi kita, tapi masih menggunakan aplikasi yang sama, sekarang yang kita lakukan adalah membersihkan aplikasi. Untuk lebih jelasnya lihat gambar di bawah ini. Pastikan semua kotak yang ada di dalam kotak berwarna ungu tercentang semuanya terutama semua aplikasi browser yang kita gunakan ex Mozilla Firefox dan Google Chrome. dan lakukan seperti proses sebelumnya.

 


 
3. Setelah proses kedua sudah kita laksanakan maka langkah selanjutnya adalah langkah ketiga dan yang       paling pamungkas yaitu membersihkan REGISTRI yang ada di laptop kita. Untuk langkah ke tiga ini bisa di lihat pada gambar di bawah ini, Ikuti setiap alurnya.





        Oke setelah semua proses di atas kita lakukan, tidak ada salahnya kita juga melengkapi software-software pendukung yang lain agar aplikasi dapodik ini bisa berjalan dengan sempurna di laptop kita di antaranya adalah :
  1. Micrososf NET Framework terbaru
  2. Update Flash Player Terbaru
  3. Pastikan tidak menginstal satu browser, gunakan satu browser untuk dapodik dan satu browser lagi untuk kegiatan yang lain
  4. Updatelah selalu browser anda yang di gunakan untuk membuka aplikasi dapodikdas
  5. Jangan memasang plugin di browser Utama untuk membuka aplikasi dapodikdas ini
  6. Selalu updatelah antivirus anda secara berkala. Untuk menjauhkan komputer dari serangan virus yang bisa mengancam kesehatan dari perangkat komputer/laptop anda
  7. Jangan melakukan aktivitas apapun ex : download pada saat melakukan proses sinkronisasi, jadi fokuskan kekuatan sinyal internet anda untuk kegiatan sinkronisasi.
      Demikianlah tips yang bisa saya berikan. Tak ada Gading yang tak retak, silahkan berikan komentar dan saran di tempat yang sudah di sediakan. Terima kasih

24 Apr 2014

SYARAT PEMBERKASAN K2 LOMBOK UTARA


Hari ini merupakan hari yang sangat membahagiakan dan sekaligus mengharukan bagi CPNS dari jalur K2 Kabupaten Lombok Utara, sebab setelah kian lama menunggu sejak mulai di gelarnya seleksi penerimaan CPNS jalur K2 ini hingga proses tes yang bersamaan di lakukan untuk pelamar jalur umum pada bulan Oktober tahun lalu hingga pada hari ini barulah di mulai langkah selanjutnya bagi lulusan CPNS dari jalur K2 ini yaitu pengumpulan berkas sebagai kelengkapan untuk memperoleh Nomor Induk Pegawai (NIP) dari Badan Kepegawaian Negara.
Tepatnya pada hari ini Rabu, 24 April 2014 ini semua Lulusan CPNS dari jalur K2 di kumpulkan di Kantor Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Lombok Utara, mereka semua dikumpulkan dalam rangka sosialisasi persyaratan bagi lulusan dari jalur K2 Tersebut. Dimana dalam acara ini di hadiri langsung oleh Asisten III, Kepala Dinas Dikbudpora, beserta perwakilan dari Inspektorat kabupaten Lombok Utara. Sebagai Kabupaten yang baru lahir Keputusan Bupati Lombok Utara untuk mengadakan penerimaan CPNS dari jalur K2 ini sungguh dianggap sangat tepat, sebab di Kabupaten Lombok Utara kebutuhan akan pegawai negeri sipil masih di rasa sangat kurang. Sebagai contoh untuk tenaga kependidikan saja di Kabupaten Lombok Utara ini sangat kurang, sebab masih banyak sekolah-sekolah yang ada di kabupaten ini jumlah guru PNSnya masih kurang, bahkan ada di berapa sekolah yang berstatus negeri hanya memiliki jumlah guru PNS sebanyak 2 orang, sedangkan jumlah sekolah yang ada di Lombok Utara ini cukup banyak yang tersebar dari Kecamatan Pemenang hingga Kecamatan Bayan.
Dalam sosialisasi ini di hadiri juga oleh para CPNS dari Jalur K2 sebanyak, 304 orang dari berbagai instansi pemerintah yang ada di Kabupaten Utara. Rencananya pemberkasan CPNS ini dimulai dari 28 April sampai dengan 6 Mei tahun 2014. Pertemuan ini juga mengharuskan setiap calon lulusan K2 untuk melengkapi semua persyaratan yang telah di tetapkan antara lain yaitu :
  1. Surat Lamaran yang di tulis langsung oleh CPNS ini, dengan menempelkan matrai Rp. 6000
  2. Surat Keputusan pengangkatan sebagai tenaga honorer dari pertama sampai dengan saat ini.
  3. Surat pernyataan yang dibuat oleh atasa langsungnya yang di sahkan paling rendah oleh pejabat eselon II dilingkungan unit kerjanya.
  4. Pas photo terbaru hitam putih ukuran ukuran 3x4 cm sebanyak 10 lembar
  5. Foto copy sah Kartu Tanda Penduduk (KTP) yang masih berlaku yang dilegalisir oleh pejabat yang berwenang
  6. Asli Kartu Pencari Kerja (AKA 1) dari Dinas Tenaga Kerja Setempat dan foto copy sah yang di legalisir.
  7. Daftar riwayat hidup
  8. Asli surat keterangan catatan kepolisian dari polres
  9. Asli surat keterangan sehat jasmani dan rohani dari dokter pemerintah
  10. Asli surat keterangan tidak mengkonsumsi /menggunakan narkotika, psikotropika,prekursos dan zat adiktif lainnya dari unit pelayanan kesahatan pemerintah.
  11. Surat pernyataan tanggung jawab tenaga mutlak tenaga honorer
  12. Surat pernyataan taggung jawab mutlak pejabat Pembina kepegawaian
  13. Surat pernyataan bermatrai Rp. 6000, berisi tentang
  • Tidak pernah di hokum penjara atau kurungan berdasarkan putusan pengadilan yang telah mempunyai kekuatan hokum yang tetap, karena melakukan tindak kejahatan
  • Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau tidak dengan hormat sebagai CPNS/PNS, BUMN/BUMD dan pegawai swasta
 14. Surat pernyataan bersedia tidak mengajukan permohonan pindah sebelum memiliki masa kerja    sekurang-kurangnya 10 (sepuluh) tahun terhitung sejak pengangkatan CPNS
bermatrai Rp. 6.000
15.    Surat pernyataan tidak menuntut pemerintah apabila tidak diberikan NIP, bermatrai Rp. 6.000

Demikianlah persyaratan yang harus di lengkapi oleh CPNS jalur K2 di Kabupaten Lombok Utara. Semoga dengan adanya K2 ini bias membawa perubahan di segala bidang di Pemerintahan Kabupaten Lombok Utara pada khususnya dan NTB pada umumnya.

23 Apr 2014

Langkah-Langkah Instal Prefill Baru Di Aplikasi Dapodikdas


  1. Hapus semua prefill yang ada sebelummnya yang ada di PC/Laptop, termasuk juga foldernya
  2. Buat folder baru c/prefill_dapodik (Ingat cara menulisnya jangan sampai salah ya "prefill_dapodik" (tanpa tanda petik)
  3. Download dan masukkan prefill baru ke folder tersebut. Bagi yang belum download silahkan download di sini http://infopendataan.dikdas.kemdikbud.go.id/laman/prefill atau klik Disini, ingat ya sebelum melakukan generate prefill harus join dulu dengan CS Dapodik maupun KKDatadiknya, karena sekarang katanya untuk generate prefill bisa minta di KKDatadik di Kabupaten, Ayo yang belum join ma KKDatadiknya segera join.
  4. Uninstall Aplikasi Dapodikdas, setelah melakukan unistall lakukan restart pada pc/laptop sobat
  5. Install Aplikasi Dapodikdas full installer seperti biasa dan sesuai prosedur, dan bagi kawan-kawan yang tidak mempunyai file aplikasinya bisa download Disini 
  6. Instal Pacth 207c, yang belum punya bisa di download Disini
  7. Lakukan registrasi seperti biasa
  8. Login setelah itu lakukan refresh di browser dengan menekan tombol ctrl+f5
  9. Selesai
         Bagi yang belum jelas mengenai alur download data prefill dapodik dapat melihat gambar di bawah ini




      (Sumber: Mas TP)
       Semoga bermanfaat, segala kritikan dan sarannya di tunggu, Salam Satu Data Berkualitas

SOLUSI PERMASALAHAN DAPODIK


  1. Hati-hati dalam menggunakan merestore data. Pastikan jika merestore data adalah hasil dari BACKUP data terakhir yang di sinkronkan (dalam hal ini adalah SUKSES SINKRON). Karena jika adalah hasil dari backup sebelum sinkronisasi menyebabkan data KONFLIK. Jika tidak ada data / tidak mempunyai backup terakhir sinkronisasi, solusi yang diberikan adalah melakukan GENERATE PREFILL. Mintalah Generate Prefill kepada KKDATADIK di Kabupaten Anda atau kepada Tim Pengembang Aplikasi Dapodikdas Pusat.
  2. Sebelum melakukan sinkronisasi silahkan update log sinkronisasi terlebih dahulu. Tujuan dari Update log sinkronisasi adalah untuk MENGUPDATE SCRIPT sinkronisasi di server, secara otomatis tanpa perlu distribusi Pacth. Misalnya ketika ada perbaikan program sync maka akan secara otomatis terupdate
  3. Server sedang sibuk artinya dalam waktu bersamaan melayani 1000 client. Solusi yang di tawarkan adalah tunggu dan sinkron ulang.
  4. Untuk pergantian operator cara yang di lakukan adalah yang pertama yaitu Ganti Prefill lama dengan yang baru, kemudian lalukan REGISTRASI ULANG pada aplikasi dapodikdas anda.
  5. Apabila sudah merubah data dan melakukan sinkronisasi, setelah satu jam cek di progress pengiriman. Kalau data sudah benar tunggu aja perubahan data di info PTK tersebut. Istilah kerennya sekarang di kalangan Operator Sekolah adalah Wait and See
  6. Untuk proses sinkronisasi sekarang sudah ada jadwal yang di tentukan. Patuhi dan laksanakan sesuai dengan jadwal yang ada, jadi gak perlu begadang lagi buat melakukan sinkronisasi.Untuk lebih jelasnya mengenai jadwal sinkronisasi untuk saat ini dapat dilihat pada gambar di bawah ini update tanggal 20/04/2014 dari Tim Pengembang Aplikasi Dapodikdas Bpk. Yusuf Rokhmat

 Demikian tips yang bisa saya bagikan teman-teman operator semua. Semoga bermanfaat.


















20 Apr 2014

Memperbaiki Setting Internet pada Aplikasi Dapodikdas

Siapa yang gak kesel tiba-tiba di tampilan sinkorinasi muncul tulisan DISCONNECTED. Tiba jadwal waktu sinkron untuk setiap wilayah di mulai para operator pun mulai mempersiapkan diri untuk melaksanakan proses tersebut, mulai dari Modem yang super kenceng, Paket Perdana Unlimited, Laptop High Performance, Music Mp3 10 Album, Kopi Satu Ember, Rokok Satu Kontainer (he...he..bercanda) untuk menemani dalam proses sinkronisasi. Tentunya semuanya itu tidak akan ada artinya jika pada menu sinkronisasi muncul tulisan DISCONNECTED padahal semua udah di sambung, mulai dari modem yang selalu always connected dan OS yang sempurna. Nah di sinilah Operator pada mulai galau, galaunya udah Level Tingkat Nasional...(Ha..ha..Becanda lagi). Terputusnya koneksi merupakan hal yang paling menjengkelkan para para Netter khususnya dalam hal ini adalah para operator sekolah yang notabene adalah ujung tombak dari suksesnya pengiriman data dari sekolah ke server pendataan. Apalagi buat para Operator yang datanya belum valid sementara banyak tuntutan dari PTK yang pusing tujuh keliling takut tidak menerima tunjangan sertifikasi. Ada pepatah mengatakan Banyak Jalan Menuju Roma, tampaknya peribahasa ini cocok buat kita yang sedang di timpa masalah tanpa harus mengandalkan satu jalan, karena dalam dunia berinternet banyak jalan yang bisa kita gunakan sebagai langkah untuk mensukseskan tugas kita.
Oke tanpa banyak bicara berikut ini akan saya berikan tutorial sederhana cara memperbaiki setting internet untuk memperlancar proses sinkronisasi di windows 8 pro. tapi tenang bagi kawan-kawan yang menggunakan OS Windows 7 cara ini masih bisa di terapkan karena windows 7 dan 8 tidak jauh berbeda. Adapun langkah-langkahnya adalah sebagai berikut :

1. Klik Menu Star Kemudian Buka Control Panel lihat gambar di bawah ini



2. Klik Menu NETWORK AND INTETNET

 

 3. Setelah itu akan muncul Kotak Dialog seperti di bawah ini Kemudian Pilih Menu INTERNET OPTION
     (gambar  kotak Merah).




 4. Setelah kita memilih INTERNET OPTION maka akan muncul kotak dialog seperti di bawah ini dan Pilih menu CONNECTIONS (perhatikan kotak merah)





 5. Setelah kita mengklik menu CONNECTION tadi maka akan muncul Kotak dialog seperti di bawah ini.Kemudian Perhatikan Kotak Merah di bawah ini dan klik tombol SETTING


 6. Setelah kita mengklik menu SETTING tadi maka akan muncul Kotak dialog seperti di bawah ini.Kemudian Perhatikan Kotak Merah di bawah ini dan  pastikan tidak ada yang di CEKLIS/CENTANG di antara ketiga kotak ini. Perhatikan gambar di bawah ini :



 Demikian tutorial sederhana ini saya buat, semoga ada manfaatnya bagi kawan-kawan OPS semuanya segala kritik dan saran di tunggu. Salam Satu Data Berkualitas.