6 May 2014

SFESIFIKASI PC/LAPTOP UNTUK INSTALASI DAPODIKMEN 2014




       Udah lama vakum dari dunia tulis menulis, baru sekarang kesampaian buat nulis artikel. Ide penulisan artikel ini berawal dari rasa penasaran akan sebuah aplikasi yang sedang hangat di bicarakan. DAPODIKMEN 2014, yup begitulah aplikasi yang di keluarkan oleh Bagian Perencanaan Dan Penganggaran Sekretariat Direktorat Jenderal Pendidikan Menengah. Aplikasi Dapodikmen ini sendiri merupakan perkembangan dari aplikasi PAS, Dapodikmen bukan aplikasi baru yang mengharuskan operator sekolah mendata ulang data data sekolah, namun melengkapi data PAS yang menyesuaikan dengan struktur data Dapodikmen.
          Dengan tujuan medapatkan data yang akurat dan lengkap dengan aplikasi dapodikmen.Sebuah aplikasi tentunya akan berjalan baik, apabila di tunjang oleh perangkat komputer yang memadai, dengan begitu akan membuat pengguna/operator merasa nyaman saat menggunakannya, semakin canggih perangkat yang di gunakan maka semakin baik pula data yang di hasilkan. Oke tanpa banyak basa basi lagi berikut saya akan paparkan apa saja syarat agar Aplikasi Dapodikmen 2014 ini dapat berjalan dengan baik dan sempurna.

      Ada dua jenis perangkat yang harus kita siapkan untuk mengoperasikan aplikasi yang satu ini menurut Bagian Perencanaan Dan Penganggaran Sekretariat Direktorat Jenderal Pendidikan Menengah adalah :

1. Spesifikasi Minimal Komputer (Hardware)
a. Processor minimal Pentium IV
b. Memory minimal 512 MegaByte
c. Storage tersisa minimal 100 MegaByte
d. CD/DVD drive jika instalasi melalui media CD/DVD

       Oke di atas adalah sfesifikasi komputer (Hardware) yang di gunakan untuk menjalankan Aplikasi Dapodikdas 2014. Tapi menurut saya semakin tinggi perangkat yang kita gunakan maka semakin nyaman kita dalam bekerja khususnya bagi para OPERATOR kayak saya ini. Kalau sekolahnya mampu menyediakan spec yang lebih tinggi kan lebih enak kerjanya...betul gak kawan-kawan OPS. Syukur-syukur bisa di belikan core i7 ma kepsek...he..he Just Kidding

    Perangkat Keras (Hardware) tidak akan bisa bekerja tanpa adanya perangkat lain yang mendukungnya, yang saya maksud di sini adalah perangkat lunak (softwarenya). Untuk itu berikut ini adalah Operating System yang wajib di gunakan untuk menjalankan aplikasi Dapodikmen 2014 ini.

2. Spesifikasi Minimal Software (Operating Sistem)
    Untuk menjalankan aplikasi dapodikmen, spesifikasi perangkat lunak yang diperlukan adalah:
Operating Sistem
a. Windows XP SP 3
b. Windows Vista
c. Windows 7 32 & 64 Bit
d. Windows 8 32 & 64 Bit
e. Windows 8.1 32 & 64 Bit

       Karena aplikasi ini berjalan menggunakan format HTML maka tentunya harus membutuhkan sebuah browser sebagai tempat untuk mengentri data pada aplikasi ini. di bawah ini merupakan rekomendasi Browser yang di gunakan untuk menjalankan aplikasi Dapodikmen ini
  1. Google Chrome (Sangat Disarankan dan Bersih dari plugins-plugins)(Semoga pada ngerti apa yang di maksud dengan plugin-plugin itu...he..he Becanda lagi)
  2. Opera
  3. Mozila Firefox
       Tapi menurut saya dan bukan mau promosikan browser tertentu, Browser Chrome lah yang paling pas di gunakan sebagai browser utama untuk menjalankan aplikasi ini dan tentunya browser dengan update terbaru, biar gak ada kendala pada saat entri data.
           Oke para pemirsu, mungkin hanya itu yang dapat saya sampaikan pada pertemuan kali ini. Mohon maaf kalau ada kata-kata yang salah dan mohon koreksi bila ada hal yang kurang pantas di dalam tulisan ini. Salam Satu Data Berkualitas

(Sumber : Manual Aplikasi Dapodikmen, Bagian Perencanaan Dan Penganggaran Sekretariat Direktorat Jenderal Pendidikan Menengah)

Creatif By : http://dhinata28.blogspot.com/ |Dhinata 28

Terimah Kasih telah membaca artikelSFESIFIKASI PC/LAPTOP UNTUK INSTALASI DAPODIKMEN 2014. Yang ditulis oleh http://dhinata28.blogspot.com/ .Pada Tanggal 6 May 2014. Jika anda ingin sebarluaskan artikel ini, mohon sertakan sumber link asli. Kritik dan saran dapat anda sampaikan melalui kotak komentar. Terimakasih

Artikel Terkait:

1 komentar:

Prosesornya Minimal Core lah (dual, core2duo, coreI3 dst), memory min 1GB (saya pakai 8 GB). harddisk ikut aja deh, OS nya Win 7 Pro dengan Antivirus (Eset, Avast)

Post a Comment